Zavibes.com – Sedang mencari sandal slide pria? Berikut ini ada beberapa rekomendasi brand sandal slide pria yang memiliki harga terjangkau namun kualitas gak main-main. Sandal Slide saat ini memang menjadi alternatif fashion selain sepatu yang sedang menjadi tren di kalangan anak mudah, simpel, praktis dan mudah dalam perawatannya menjadi keunggulan sandal slide ini dibandingkan dengan sepatu yang lainnya. Sandal ini memang awalnya berasal dari luar negeri, namun ternyata banyak yang menyukai sandal ini, tidak harus jauh-jauh beli ke luar negeri, karena brand lokal juga tidak kalah bagus kualitasnya.
Rekomendasi Brand Sandal Slide Pria Lokal Yang Bisa Kamu Pilih
- Ribsgold Slipper Flip Strap
Brand sandal slide yang pertama yaitu Ribsgold Slipper Flip Strap, Ribsgold dikenal sebagai merek yang memproduksi pakaian dan aksesoris fashion dengan harga yang sangat terjangkau. Salah satu produknya yaitu sandal slide atau slip on flip strap yang memiliki desain ciamik dan bisa dipadukan dengan berbagai gaya fashion kamu, sandal ini cukup empuk dan juga tidak mudah bau ketika kamu menggunakannya dalam waktu yang cukup lama. Salah satu keunggulannya yaitu adanya garansi 3 tahun, sehingga jika sendalnya putus bisa kamu tukarkan dnegan yang baru, untuk harga masih sangat terjangkau yaitu Rp 89 ribu, untk harga segitu sangat sesuai dengan kualitas yang duiberikan oleh brand ini. - Piero Puna
Rekomendasi brand sandal slide pria lokal yang selanjutnya yaitu Piero Puna, sandal yang satu ini terbilang sangat nyaman dan memiliki bobot yang cukup ringan dibandingkan sandal yang lainnya. Dari sisi upper dan outsole terbuat dari bahan karet yang memiliki tingkat kelenturan yang baik sehingga sangat mendukung aktivitas kamu yang banyak gerak. Sepatu ini juga cocok menemani kamu untuk bersantai atau setelah berolahraga, untuk motif dan warna yang ditawarkan juga cukup banyak dan beragam, mulai dari warna merah, hitam, abu , motif camo, oranye dan masih banyak lagi. Untuk harganya dibandrol dengan harga Rp 125 ribu hingga Rp 135 ribu, meskipun agak mahal, namun kualitasnya sangat bagus. - Geoff Max
Buat kamu yang suka dengan sandal desain nyentrik dan unik, brand yang satu ini menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Hampir semua produk sandal slide Geoff Max ini memiliki desain yang out of the box dan keluar dari desain yang mainstream di pasaran. Kalau dari segi kualitas sendiri, bahan yang digunakan oleh brand ini tidak perlu diragukan lagi, empuk dan lentur, terlebih lagi jika ingin memiliki sandal ini kamu tidak perlu mengeluarkan uang besar. Harganya mulai dari Rp 75 ribu hingga Rp 125 ribuan, masih sangat terjangkau bukan? - Ortuiseight Apollo Slides
Rekomendasi brand sandal slide pria lokal yang selanjutnya yaitu Ortuiseight Apollo Slides, brand yang satu ini mengeluarka produk terbaru mereka dengan bentuk sandal slide yang memiliki dua warna pilihan yaitu hitam dan juga biru. Sandal ini juga sangat empuk dan memiliki fitur anti slip sehingga kamu tidak akan mudah terpeleset ketika menggunakan sandal ini, kamu juga bisa menggunakan sandal untuk menunjang gaya kasual kamu saat nongkrong atau hangout bersama dengan teman-teman. Untuk harganya terbilang cukup murah untuk kualitas yang diberikan yaitu Rp 169 ribu, tertarik untuk membeli sandal dari brand yang satu ini? - Gio Cardi Jude Slide
Yang selanjutnya yaitu Gio Cardi Jude Slide, brand yang satu ini berhasil menggebrek pasaran dengan sandal slide dengan model yang berbeda dengan sandal slide yang lainnya. Seri Jude Slide ini memiliki inovasi pada insole yang cukup tebal, empuk dan juga awet untuk diajak jalan kemanapun kamu pergi, untuk bagian outsolenya juga memiliki grip bergerigi yang membuat sandal ini memiliki kesan yang kokoh dan anti slip. Harganya memang lebih mahal dari yang sebelumnya, yaitu Rp 239 ribu. - Mills Necrom
Rekomendasi brand sandal slide pria lokal yang selanjutnya yaitu Mills Necrom, sandal ini sangat cocok untuk kamu yang suka tampil dengan gaya sporty. Brand ini sendiri memiliki beberapa warna seperti hitam polos, kombinasu abu-abu, navy, full navy, sandal ini memiliki insole yang tebal dan empuk sehingga kamu bisa nyaman menggunakannya dalam jangka waktu yang lama. Untuk harganya dibandrol dengan harga Rp 149 ribu.